Gempur Paud Dan OBRAS Oleh Bunda Paud Kab. Kampar, Diapresiasi Oleh Berbagai Pihak.

Bangkinang Kota, Bunda Paud Kabupaten Kampar drg. Yusi Firdaus, MM selalu berinovasi dalam mengembangkan setiap program yang telah ditetapkan oleh Pemerintah. Seperti halnya yang tengah marak disosialisasikannya yakni Transisi Paud ke SD yang menyenangkan dengan mencetuskan Gempur Paud sebagai Gerakan Menuju Perubahan pada Pola Pembelajaran di Paud dan di SD pada kelas awal. Gempur Paud Kabupaten Kampar telah dikembangkannya dengan beberapa kegiatan lainnya seperti yang baru saja dilaksanakan yaitu yang diberi nama dengan OBRAS (Obrolan Ringan, Asyik dan Santai) antara anak-anak Paud dan SD kelas awal bersama Pj. Bupati Kampar pada Rabu (20/9).

OBRAS dilaksanakan dengan menghadirkan perwakilan anak-anak Paud dan SD di Bangkinang Kota dan sekitarnya, dengan didampingi oleh para pendidik, wali murid dan Ketua Yayasan dari beberapa sekolah yang mengikuti giat tersebut.

"Langkah Gempur Paud oleh Bunda Paud Kabupaten Kampar dengan bermacam fariasi kegiatan seperti OBRAS ini, sangat kami apresiasi. Dimana memberikan solusi belajar yang lebih menyenangkan dan sesuai dengan kebutuhan anak. Semoga dengan gerakan ini, pendidikan PAUD di Kampar bisa lebih menyenangkan sehingga masyarakat semangat untuk menyertakan putra putrinya di sekolah PAUD" ujar Bunda Rima Dwi Kusuma Fauzi yang merupakan Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator Yonif 132 Cabang 1 Bukit Barisan saat ditanyai mengenai giat yang ditaja oleh Bunda Paud Kabupaten Kampar.

Giat OBRAS yang digelar dalam rangka mendukung Transisi Paud ke SD yang menyenangkan ini, sangat disambut baik oleh semua pihak terutama para pendidik dan orang tua, terbukti dengan bersemangatnya para orang tua ikut dalam mendampingi para anak untuk mengikuti giat ini.

Dilansir dari tempat kegiatan OBRAS berlangsung beberapa orang tua wali murid mengatakan bahwa kegiatan yang telah dibuat oleh Bunda Paud Kabupaten Kampar ini benar-benar telah memberi pemahaman yang dalam pada para orang tua dan guru tentang bagaimana sebenarnya pola mengajar dan belajar untuk anak diusia dini dam di SD pada kelas awal.

"Untuk Program Gempur Paud dalam Transisi Paud ke SD yang menyenangkan, di sekolah kami TK Pertiwi Bangkinang Kota telah menerapkan metoda ini mulai dari setelah dilaounchingkannya Gempur Paud di Kabupaten Kampar ini. Dan apa yang telah diinisiasi oleh Bunda Paud Kabupaten Kampar telah sangat mampu mengubah pola belajar mengajar ke arah yang lebih baik dan sesuai dengan kurikulum merdeka saat ini. Sedangkan OBRAS, kami menganggap ini adalah suatu giat yang sangat membantu anak-anak dalam memberanikan diri dalam berbicara dan menumbuhkan rasa empati terhadap lingkungan dan orang sekitarnya" demikian dikatakan Buk Len sapaan akrab Kepala Sekolah TK Pertiwi Bangkinang Kota. (Diskominfo/EMS)